-->

Notification

×

Iklan

New-Slide

Iklan

New-Slide

Antisipasi Penipuan Online, Kasat Binmas Polres Blora Blusukan Kampung.

Minggu, 18 September 2022 | September 18, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-09-18T04:14:06Z
Media Sucaindo.com Blora - Jateng.

Kapolres Blora AKBP Fahrurozi SIK MM MH, memerintahkan jajarannya untuk aktif bertemu masyarakat, guna menyampaikan sosialisasi dan kewaspadaan terhadap penipuan dengan memanfaatkan media internet.

Kasat Binmas Polres Blora AKP Sudarto, mengutip peryataan Kapolres, mengatakan dengan perkembangan media sosial saat ini, memberikan peluang bagi pelaku kejahatan untuk mengeruk keuntungan pribadi.

Maka dari itu Polres Blora kemudian menggencarkan upaya menyambangi masyarakat.

Hal itu pula yang dilakukan AKP Sudarto, Jumat (16/9/2022) ketika bersama anggota Binmas dan Bhabinkamtibmas, menyambangi rumah warga di desa Puledagel, Kecamatan Jepon, Jumat (16/09/2022).

Dalam kegiatan tersebut, Kasat Binmas berdialog dengan warga desa setempat, serta menyampaikan imbauan agar mereka mewaspadai penipuan online.

Menyikapi perkembangan media sosial, kita ajak warga agar selalu waspada. Saat ini kemajuan teknologi diiringi kerawanan salah satunya adalah penipuan online,” kata Kasat Binmas.

Kasat Binmas mewanti wanti warga agar jika ada yang menghubungi, baik melalui WA, SMS, ataupun media sosial lainnya, agar tidak mudah percaya.

Apalagi jika ada yang meminta transferan uang ataupun imbalan lainnya.

Jangan mudah percaya terhadap orang asing, apalagi jika ada nomor baru yang mengaku aku sebagai seseorang yang kita kenal. Pastikan dulu itu betul apa tidak apalagi jika meminta uang ataupun barang,” kata Kasat Binmas.

Kegiatan tersebut mendapat tanggapan positif dari warga, salah satunya adalah Sukini, ia mengaku pernah dihubungi oleh seseorang yang mengatakan bahwa dirinya memenangkan undian satu unit mobil, namun agar hadiahnya dikirim orang tersebut meminta transferan uang.

Dulu saya pernah dihubungi, bahwa dapat mobil. Sempat kepincut pak dan akan transfer uang. Untungnya saat di Bank, bertemu dengan pak Bhabinkamtibmas terus saya diingatkan dan tidak jadi saya transfer uangnya,” kata Sukini. 

Sumber :Humas Polres Blora

Editor:

@Adi/Red/Scn
Posting-Web
Iklan-ADS
Iklan-ADS
×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini