Sucaindo.com - Kab.Keerom - Bersama masyarakat Satgas Yonif 132/BS bahu membahu pengecoran Gereja Katolik Santo Yosep Di Kp.Warbo Arso 7, Distrik Arso Barat, Kab.Keerom, Prov Papua, Pada Hari Rabu (01/02/2023).
Pos Skamto terus berupaya untuk melakukan kegiatan pembinaan teritorial wilayah Desa binaannya, salah satunya dengan melaksanakan gotong royong membantu masyarakat Kp. Warbo Arso 7 melakukan pengecoran tiang Gereja dalam rangka pembangunan Gedung Baru Gereja Katolik Santo Yosep di Kp. Warbo Arso 7.
"Melalui kegiatan gotong royong ini, kita berharap silaturahmi dan komunikasi antara Personel Satgas Pamtas Yonif 132/BS dengan masyarakat semakin terjalin dengan erat, serta Kemanunggalan TNI Rakyat dapat terwujud lebih baik" ujar Danpos Skamto Letda Inf Arfin Tanjung.
Lebih lanjut dikatakan, kegiatan ini juga merupakan bentuk implementasi dari setiap kegiatan yang dilakukan oleh TNI. Dimana TNI harus berada di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan bantuan sesuai dengan delapan wajib TNI.
Danpos Skamto juga menyampaikan kepada masyarakat Kp. Warbo bahwa Personelnya akan selalu siap untuk memberikan bantuan baik berupa pikiran maupun tenaga kapan saja guna meringankan setiap pekerjaan atau kegiatan yang di lakukan oleh masyarakat, apalagi yang merupakan kepentingan umum dan merupakan hajat hidup orang banyak di Kampung Warbo Arso 7.
Sementara itu Ketua Bamuskam Kp. Warbo sekaligus Ketua Panitia Pembangunan Gereja Katolik Santo Yosep Bpk Alowisus Organi mengucapkan terimakasih atas support dan dukungan dari personel Pos Skamto Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS yang sudah mau berpartisipasi membantu masyarakat untuk mendirikan Rumah ibadah Gereja Katolik Santo Yosep di Kp. Warbo.
Ketua Pembangunan Gereja Katolik Santo Yosep Kp. Warbo juga mengatakan bahwa kehadiran personel Pos Skamto Yonif 132/BS ini dapat menyemangati masyarakat yang ikut bekerja membantu pengecoran Gereja dan semoga kegiatan gotong royong kita kali ini diberkati Tuhan serta personel Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS selalu dalam lindungan Tuhan YME.
Autentifikasi : Pa Pen Satgas Pamtas Yonif 132/BS